Jeneponto, JagadNews.online

Dalam meningkatkan mutu pendidikan khususnya di UPT SDN 14 Rumbia Kabupaten Jeneponto maka kami siap melakukan perubahan.
Demikian diungkapkan Kepala UPT SDN 14 Rumbia Supriadi, S.Pd kepada media ini Kamis, 26 September 2024 kemarin.
Menurutnya, awal kepemimpinan saya, Insya Allah beberapa hal yang ingin kami benahi antara lain, soal kehadiran guru, demikian juga peserta didik agar lebih disiplin dan tepat waktu berada di sekolah atau pukul 07.00 sudah ada di sekolah, kemudian pulang sesudah melaksanakan shalat luhur.
Selain itu, soal tertib administrasi juga akan kami benahi sedikit demi sedikit dengan menyiapkan ATK secara lengkap serta beberapa kebutuhan lainnya yang ada kaitannya administrasi sekolah, papar Supriadi.
Dia juga akan menyiapkan papan tulis yang sudah kurang layak untuk dipakai menulis, kami sudah siapkan tripleks untuk papan tulis mulai dari kelas satu sampai kelas enam.
Pembenahan lainnya adalah ruangan kantor sekolah, sudah saya siapkan cat dan beberapa bahan yang dibutuhkan.
Sebagai pimpinan di UPT SDN 14 Rumbia, tentunya tidak akan berhasil, tanpa dukungan dan kerja sama yang baik dari berbagai pihak, termasuk guru, para orang tua siswa dan komite sekolah.
Oleh karena itu, saya memohon kerja samanya yang baik, imbuhnya.(tawang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *