Soppeng, JagadNews.online
Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) di SMK Negeri 5 Soppeng berlangsung meriah dengan melaksanakan upacara bendera Senin, 25 November 2024. Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat di lapangan sekolah dengan dihadiri seluruh guru, tenaga kependidikan, dan siswa-siswi.
Pembina upacara menyampaikan pesan penting dari Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah mengenai peran guru sebagai ujung tombak dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
Selain itu, momentum ini juga digunakan untuk menyampaikan apresiasi kepada para guru atas dedikasi dan kontribusi mereka dalam mendidik generasi penerus bangsa.
Semangat Hari Guru Nasional 2024 diharapkan dapat terus memotivasi seluruh civitas akademika untuk memberikan yang terbaik bagi pendidikan di Indonesia dengan tema “Guru Hebat Indonesia Kuat.(Humas SMKN 5 Soppeng)